Pemain Chelsea Latihan Di Stamford |
Setelah melalui 34 pertandingan di Premier League, Chelsea masih tertahan di urutan keenam dengan 58 poin. Mereka berjarak empat angka dari Newcastle United yang ada di posisi keempat, tempat terakhir untuk lolos ke Liga Champions.
Dengan empat laga tersisa, tim asuhan Roberto Di Matteo ini harus terus menuai hasil positif sambil berharap Newcastle, dan juga Tottenham Hotspur, terpeleset.
"Akan jadi bencana kalau kami tak lolos ke Liga Champions dan kami harus siap melakukan segalanya untuk bisa sampai ke sana," ungkap Torres di situs resmi UEFA.
"Bukan masalah siapa yang bermain, siapa yang mencetak gol, siapa yang memberi assist, dan siapa yang tak bermain. Yang penting adalah kami sukses," tegasnya.
"Tim ini telah sedikit mengubah cara saya bermain, karena gaya mereka. Bagi saya yang terpenting adalah mencetak gol--itulah yang saya latih tiap hari-- tapi kami semua tahu musim ini sulit dan tim adalah hal yang paling penting," tutup Torres.
SUMBER
Tidak ada komentar:
Posting Komentar