Selasa, 12 Juni 2012

FB Resmi Luncurkan Facebook App Centre



HOWABOUTNEWS.BLOGSPOT.COM-Kini tak hanya Android, BlackBerry ataupun Apple yang memiliki App Centre. Facebook pun tak ingin ketinggalan. Hal tersebut dibuktikan oleh situs jejaring sosial yang dibangun oleh Mark Zuckerberg tersebut dengan peluncuran Facebook App Centre. Peluncuran Facebook App Centre tersebut dilaksanakan diSan Francisco, Amerika Serikat.

Lalu aplikasi apa saja yang tersedia di Facebook App Centre ini? Dikutip dari Ubergizmo, di Facebook App Centre ini para pengguna Facebook dapat menemukan berbagai jenis aplikasi. Selain itu, App Centre ini juga akan memberikan rekomendasi aplikasi yang sesaui dengan profil unik pengguna. Sebagaimana App Centre lain, Facebook App Centre ini juga akan memunculkan aplikasi yang paling populer.seperti yang dikutip dari sidomi.

Meskipun berlabel Facebook App Centre, ternyata tak hanya aplikasi Facebook yang bisa Anda temukan di sini. Anda juga bisa mendapatkan aplikasi iOS ataupun aplikasi untuk handphone dan tablet Android. Salah satu aplikasi yang bisa Anda temukan di sini adalah Facebook Camera for iOS. AppCenter ini pun bisa dibuka baik dalam versi desktop ataupun versi mobile.

Sayangnya, Facebook App Centre ini masih belum tersedia secara global. Sebagai langkah awal, pihak Facebook hanya menyediakan Facebook App Centre ini untuk pengguna Facebook di Amerika Serikat. Jumlah aplikasi yang tersedia pun masih terbatas, yakni 600 aplikasi. Namun, pihak Facebook menjanjikan bahwa peluncuran secara global dari Facebook App Centre ini akan dilakukan dalam waktu dekat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar