Jumat, 02 Maret 2012

Jumlah Pengguna Smartphone Kalahkan Ponsel Biasa


NILAH.COM, California -Sebuah studi terbaru mengungkap bahwa kini jumlah pengguna smartphone sudah mengalahkan jumlah pengguna ponsel biasa. Benarkah?
Menurut sebuah laporan terbaru dari Pew Internet & American Life Project, pertumbuhan smartphone kini semakin meninggi. Studi itu berdasarkan pada survei dari 2.253 orang dewasa, berusia 18 tahun ke atas. Hampir sekira 46% dari orang dewasa di Amerika Serikat (AS) menggunakan smartphone, naik 11% sejak Mei 2011. Sementara itu, dua dari lima orang dewasa (41%) memiliki sebuah mobile-phone. Studi tersebut dilakukan pada pria, wanita, usia muda, usia menengah, wilayah urban dan pelosok, kaya dan non-kaya. Demikian seperti dikutip dari Mashable. Untuk usia 65 tahun ke atas, memiliki pengalaman paling sedikit untuk adopsi mobile phone, atau hanya 13%.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar