Rabu, 06 Juni 2012
Facebook akan tenggelam dalam delapan tahun
HOWABOUTNEWS.BLOGSPOT.COM-Jatuhnya nilai saham Facebook belum sampai sebulan sejak masuk bursa menimbulkan kekhawatiran di sejumlah kalangan. Erick Jackson, pemilik perusahaan investasi Ironfire Capital, memperkirakan nilai aset sekaligus citra Facebook Inc. akan tenggelam dalam delatan tahun.
Ketika Facebook melepas saham mereka di bursa Nasdaq, Wall Street (New York, Amerika Serikat), nilai per lembar USD 38. Lantas dalam hitungan sepekan menurun menjadi USD 30 dan kini USD 27.
"Dalam 5-8 tahun, Facebook akan tenggelam seperti cara dialami Yahoo," kata Jackson dalam wawancara khusus dengan stasisun televisi CNBC, seperti dilansir surat kabar the Daily Mail, Selasa (5/6). Dia menjelaskan meski Yahoo masih bisa untung nilainya hanya sepersepuluh dari masa keemasan pada 2000.
Facebook tengah agresif menjaring pengguna komputer tablet dan telepon pintar dengan pelbagai aplikasi baru. Namun, mereka juga program-poram baru itu mesti menguntungkan tanpa harus melibatkan iklan terlalu besar.
Jackson mengatakan Facebook seperti Yahoo pernah maju pesat di satu generasi. Tapi ia sangat yakin Facebook tidak bakal bisa melanjutkan keberhasil di generasi berikutnya meski menggelontorkan banyak fulus dan mempekerjakan lusinan orang pintar. "Dunia bergerak lebih cepat, makin bersaing," dia menegaskan.
Pengguna Facebook sejagat saat ini berjumlah 812 juta, tersebar di 213 negara. Pemilik akun terbanyak di Amerika Serikat (156,8 juta), Brazil (48,04 juta), India (46,3 juta) dan Indonesia (42,59 juta).
[merdeka.com]
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar