Rabu, 04 April 2012
"Kota Terkecil" AS Ditawarkan Rp 900 Juta
How About News-BUFORD — Buford, sebuah kota yang disebut sebagai kota terkecil di Amerika Serikat, ditawarkan dengan harga awal 100.000 dollar AS atau sekitar Rp 900 juta.
Dengan harga itu, pembeli akan mendapatkan tanah seluas 10 hektar dengan satu rumah berkamar tiga, satu garasi, dan satu menara telekomunikasi. Kota di negara bagian Wyoming itu juga memiliki satu sekolah dan stasiun pengisian bahan bakar.
Kota tersebut awalnya berpenduduk 2.000 orang, tetapi karena gagalnya pembangunan sarana transportasi kereta api, satu per satu warga meninggalkan kota. Kini papan penanda kota itu bertuliskan, "Buford, populasi 1, ketinggian 8.000."
Don Sammons, pemilik Buford, dan keluarganya pindah dari California pada 1980. Namun, istrinya meninggal beberapa tahun lalu dan anak lelakinya sudah dewasa serta sudah pindah ke kota lain. Kini dia tinggal sendirian di kota itu.
"Saya mulai berpikir untuk pensiun," kata Sammons yang menyebut dirinya sebagai "wali kota". Namun, dia mengakui mengalami masa-masa indah di kota itu."Saya tidak tahu yang akan terjadi pada Buford," katanya.
Dalam lelang secara online, properti yang ditawarkan itu termasuk SPBU 24 jam, kotak pos, dan satu sekolah yang dibangun pada 1950 yang kini digunakan sebagai kantor.
Selain itu, ada sebuah rumah dengan tiga kamar tidur modular yang dibeli pada 1994, garasi yang dibangun pada 1895, satu pondok bergaya 1990-an yang kini dipakai sebagai gudang, serta sebuah gudang gandum seluas 65 hingga 74 meter persegi.
Paket pembelian tersebut juga termasuk menara sewa seluler Union Wireless dan lapangan parkir yang sebelumnya digunakan oleh sebuah perusahaan jasa pengiriman.
Keterangan soal lelang properti yang akan dilaksanakan pada Kamis (5/4/2012) ini bisa dilihat di situs www.bufordtradingpost.com.
source by
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar